Bumi Manusia: Trailer Film Viral Indonesia
Juli 12, 2019
Trailernya sudah dapat kita saksikan bersama Youtube:
Selepas di tayangkan di Youtube, trailer film yang diproduksi oleh Falcon Pictures ini sempat menduduki peringkat pertama (#1 trending) Youtube Indonesia. Padahal, trailer ini di tayangkan setelah trailer film Perburuan, yang juga diangkat dari novel Pram.
Ada dua buku Pram yang akan diangkat ke layar lebar dan akan tayang di bioskop mulai 15 Agustus 2019.
Film Bumi Manusia, di sutradarai oleh Hanung Bramantio serta diperankan oleh Iqbaal Ramadhan dan Ine Febrianti. Film ini berlatar Indonesia di masa penjajahan Belanda.
Film Perburuan, di sutradarai oleh Richard Oh serta diperankan oleh Adipati Dolken. Film ini berlatar Indonesia di masa penjajahan Jepang.
Dalam konferensi pers, Hanung menyampaikan ideologi inti dari seorang Pram, yakni memperjuangkan kebebasan untuk menjadi manusia yang bebas dari penindasan.
Sedikit Mengenai Pram
Pram bernama asli Pramoedya Ananta Mastoer. Namun, ia menghilangkan kata Mas pada Mastoer yang terkesan aristokratik hingga menyisakan namanya sekarang, Pramoedya Ananta Toer.
Selama hidupnya, Pram menghasilkan sebuah tetralogi, yakni Bumi Manusia, Anak Semua Bangsa, Jejak Langkah, and Rumah Kaca yang telah di terjemahkan ke dalam 45 bahasa. Tetralogi ini ia tulis dalam rentang waktu 1965-1979, dimulai ketika ia berada dalam masa "pembuangan" di Pulau Buru.
Pram dianggap sebagai salah satu penulis terhebat di Indonesia yang karyanya telah mendapat pujian dari komunitas internasional. Ia juga beberapa kali menjadi nominasi dari Hadiah Nobel, namun tidak pernah membawa pulang Hadiah tersebut hingga akhir hayatnya. Sedangkan beberapa penghargaan yang berhasil diraihnya, di antaranya PEN Freedom to Write Award (1988) dan Fukuoka Prize untuk kontribusi luar biasa (2000).
Anda telah membaca artikel Anonum Indonesia
0 komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.